Peringati Hari Kartini, DPP PINKAN Indonesia Menyelenggarakan Parade Musik Kolintang

Jakarta – DPP PINKAN Indonesia menyelenggarakan Parade Musik Kolintang dengan tema Kolintang Pemersatu Bangsa di Mal Ciputra Cibubur, Minggu (28/4).

Parade musik Kolintang ini untuk memperingati Hari Kartini 2024 sekaligus untuk mempromosikan grup dan sanggar kolintang yang ada di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) kepada masyarakat di Jakarta dan sekitarnya.

Tidak kurang dari 20 grup kolintang yang tampil untuk membawakan lagu daerah maupun lagu mancanegara termasuk juga lagu yang bernuansa religi. Lagu daerah seperti Janger, Ramko Rambe Yamko, Sepasang Mata Bola, Sipatokaan dan Rasa Sayang serta lagu mancanegara Bohemian Rapshodi, It’s Now or Never serta lagu Pop lainnya seperti Bunda, Simphoni Yang Indah sedangkan lagu yang bernuansa religi seperti Rasul Menyuruh Kita dan Yesus Kekasih Jiwaku menghibur setiap pengunjung yang datang.

Lagu-lagu tersebut dibawakan secara baik dan bersemangat sehingga para pengunjung mal banyak yang menonton hingga kursi yang disediakan tidak mencukupi bahkan terlihat juga dilantai 2 dan 3 disesaki penonton.

Pertunjukan parade musik Kolintang ini di pandu oleh Rama yang sekaligus juga sebagai pelatih musik Kolintang.
Kemeriahan Parade musik Kolintang ini dihadiri oleh Ketua Umum ibu Penny Marsetio, Sekjen, Para Pengurus DPP PINKAN Indonesia dan Pembina Sanggar Limeka Mayjen TNI (Purn) Lodewyk Pusung serta Para Pelatih juga para pencinta Musik Kolintang.

Kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama DPP PINKAN Indonesia dengan Ikatan Pelatih Musik Kolintang Jakarta (IPMKJ) serta Mal Ciputra Cibubur.
Ibu Penny Marsetio berharap kegiatan seperti ini bisa secara rutin dilaksanakan untuk menggiatkan grup dan sanggar juga untuk melestarikan budaya Indonesia serta dapat menjadi alat untuk meningkatkan diplomasi Indonesia dibidang budaya dengan negara lain.

Sebagaimana diketahui bahwa Musik Kolintang sudah menjadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia (WBTB) yang pada tahun 2024 ini sudah masuk dalam daftar UNESCO bersama Kebaya dan Reog Ponorogo untuk diputuskan pada sidang ke 19 Komite Antarnegara pada bulan Desember 2024 di Paraguay.

#kolintanggoestounesco
#kolintangmilikindonesia
#parademusikkolintang2024
#malcibubur